Friday 9 October 2015

Waspadai dengungan pada telinga




Halo temen-temen semua Alhamdulillah admin soktau balik lagi, setelah pusing memikirkan apa lagi yang harus di bahas di blog soktau ini, akhirnya admin bakalan ngasih tau informasi yang menarik untuk kalian ketahui dan sangat berguna (mudah-mudahan) hehehe.
Kali ini admin soktau bakan ngebahas tentang penyebab dengungan pada telinga dan cara menghilangkannya, kalian pernah melihat film spiderman?? Pernah merasakan hal seperti itu? Nah hati-hati
 berarti anda pernah di gigit laba-laba dan sebentar lagi akan menjadi spiderman (krik…krik garing). Sebenarnya dengungan seperti itu memang bisa terjadi oleh siapa saja dan ada penjelasan secara ilmiah, dan dalam dunia kedokteran ganguan seperti ini di sebut tinnitus, lalu bagaimana cara sih mencegah dan menghilangkannya?, nah sekarang admin soktau bakalan ngasih tau beberapa penyebab yang membuat kita menjadi spiderman (krik…krik…garing lagi) menjadi berdengung maksudnya hahaha.
1.      Stres.

Siapa sih yang tidak pernah stress dan tidak tau apa itu stress, nah ternyata kondisi mental yang ga seimbang (seperti saya) dapat mengakibatkan tinnitus, orang yas stres biasanya mengalami banyak gangguan dalam kehidupannya seperti perasaan cemas yang berlebihan, nyeri otot, dan juga sering bersikap emosional dan di luar kontrol. Kondisi tinnitus atau gangguan pada telinga dapat disebabkan oleh perasaan tersebut, dan jika dibiarkan, perasaan stress ini pula dapat mendatangkan ganguan-ganguan kesehatan lainnya, agar terhindar dari tinnitus dan gangguan kesehatan lain, mulailah menjalani hidup yang sehat dan hilangkan stress anda.

2.      Suara yang keras.

Ya hal ini merupakan penyebab kebanyakan orang merasakan gangguan tinnitus, pernah menonton sebuah konser? Nah banyak orang yang mengeluhkan gangguan tinnitus setelah berkunjung ke sebuah konser, hal ini karena telinga memiliki batas kemampuan dalam mendengar suara. Batas suara yang dapat didengar oleh telinga manusia yakni antara 20 Hertz sampai 20.000 Hertz. Jadi ketika telinga kita di jejali suara yang sangat keras di sebuah konser yang melebihi batas suara tersebut, maka kemungkinan anda terserang gangguan tinnitus semakin meningkat.

3.      Gangguan telinga bagian dalam.

Nah ini adalah penyebab telingan berdengung paling parah atau yang biasa di sebut Meniere’s Disease (kata dokter), banyak orang tidak menyadari teling selain berfungsi sebagai alat pendengaran telinga juga berfungsi sebagai penyeimbang tubuh, jadi ketika kamu mengalami gangguan telinga, selain pendengaran akan terganggu, kesimbangan tubuh pun akan terganggu, gejalanya dapat dilihat dari kondisi telinga yang berdengung. Jika terjadi kondisi seperti itu, Anda disarankan untuk segera memeriksakan kesehatan telinga ke dokter spesialis THT untuk mengetahui gejala dan untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
Jadi mulai sekarang janganlah menganggap remeh gangguan yang terjadi pada telinga teman-teman, nah sekarang saya akan kasih solusi untuk menghentikan gangguan tinnitus yang bisa teman-teman lakukan sendiri.
1.      “Memukul” di bagian tengkorak kepala.

Ini adalah trik sederhana yang biasa di lakukan ketika merasakan dengungan di kepala caranya adalah :
1.      Tutup telinga Anda dengan telapak tangan. Jari-jari Anda harus mengarah ke belakang dan menempel bagian belakang tengkorak kepala. Arahkan -jari-jari tengah berhadapan satu sama lain di bagian paling belakang tengkorak.
2.      Tempatkan jari telunjuk di atas jari tengah.
3.      Menggunakan gerakan menjentik, jentikkan jari telunjuk turun dari jari tengah menuju bagian belakang tengkorak. Gerakan ini akan terdengar seperti pukulan drum. Karena jari-jari juga akan memukul tengkorak, maka suaranya cukup bising. Ini adalah hal yang normal.
4.      Lanjutkan menjentikkan jari ke bagian belakang tengkorak 40 sampai 50 kali. Setelah 40 atau 50 kali, lihat apakah dengungnya mereda.

2.      Metode redam suara.

Metode ini teknik ini biasa di gunakan oleh dokter/terapis untuk meredam bunyi berdengung dengan cara memberika efek suara gemuruh halus dari mesin atau suara suara alam, seperti suara derai angin, suara hujan, suara kipas, pelembap ruangan, penurun dan pendingin udara juga bisa bertindak sebagai mesin gemuruh yang lumayan efektif.

3.      Kunjungi dokter.

Metode ini merupakan metode terakhir yang bisa di ambil jika suara berdengung terus menerus menghantui kalian, alias udah akut bin parah hehehe.
Nah lalu bagaimana caranya untuk mencegah tinnitus min?? tenang berdasarkan artikel di lihat di atas bisa di simpulkan bahwa cara mencegah tinnitus yaitu dengan menghindari stress, lalu menghindari suara suara yang terlalu keras seperti ke club malam, konser music metal, mendengan melalui headset dengan volume keras dan lain lain, yang terakhir yaitu periksa lah kesehatan anda ke dokter setempat hehehe.

Ya itulah sedikit yang admin ketahui tentang tentangpenyebab dengungan pada telinga dan cara menghilangkannya, sebenarnya ada banyak cara lain, tapi berhubung admin bukan seorang ahli, dan hanya mengetahui dari buku buku dan artikel lain yang admin baca, harap maklum admin Cuma manusia soktau hahaha, salam soktau teman teman.

2 comments:

  1. ohh gitu ya, bermanfaat x infony .. thx min...

    ReplyDelete